Selasa, 09 Juli 2013

Kelebihan dan Kekurangan Media Visual, Audio, AudioVisual, Realia, Multimedia

A.   Media Visual
a.      Kelebihan media visual
1.      Repeatable, dapat dibaca berkali-kali dengan menyimpannya atau mengelipingnya.
2.      Analisa lebih tajam, dapat membuat orang benar-benar mengerti isi berita dengan analisa yang lebih mendalam dan dapat membuat orang berfikir lebih spesifik tentang isi tulisan
3.      Dapat mengatasi keterbatasan pengalaman yang dimiliki oleh peserta didik
4.      Media visual memungkinkan adanya interaksi antara peserta didik dengan lingkungan sekitarnya
5.      Dapat menanamkan konsep yang benar
6.      Dapat membangkitkan keinginan dan minat baru
7.      Dapat meningkatkan daya tarik dan perhatian siswa.
b.      Kekurangan media visual
1.      Lambat dan kurang praktis
2.      Tidak adanya audio, media visual hanya berbentuk tulisan tentu tidak dapat didengar. Sehingga kurang mendetail materi yang disampaikan
3.      Visual yang terbatas, media ini hanya dapat memberikan visual berupa gambar yang mewakili isi berita
4.      Biaya produksi cukup mahal karena media cetak harus menyetak dan mengirimkannya sebelum dapat dinikmati oleh masyarakat.

B.   Media Audio
a.      Kelebihan media audio
1.      Harga murah dan variasi program lebih banyak dari pada TV.
2.      Sifatnya mudah untuk dipindahkan.
3.      Dapat digunakan bersama – sama dengan alat perekam radio, sehingga dapat diulang atau diputar kembali.
4.      Dapat merangsang partisipasi aktif pendengaran siswa, serta dapat mengembangkan daya imajinasi seperti menulis, menggambar dan sebagainya.

b.      Kekurangan media audio
1.      Memerlukan suatu pemusatan pengertian pada suatu pengalaman yang tetap dan tertentu, sehingga pengertiannya harus didapat dengan cara belajar yang khusus.
2.      Media audio yang menampilkan simbol digit dan analog dalam bentuk auditif adalah abstrak, sehingga pada hal-hal tertentu memerlukan bantuan pengalaman visual.
3.      Karena abstrak, tingkatan pengertiannya hanya bisa dikontrol melalui tingkatan penguasaan perbendaharaan kata-kata atau bahasa, serta susunan kalimat.
4.      Media ini hanya akan mampu melayani secara baik bagi mereka yang sudah mempunyai kemampuan dalam berpikir abstrak.
5.      Penampilan melalui ungkapan perasaan atau simbol analog lainnya dalam bentuk suara harus disertai dengan perbendaharaan pengalaman analog tersebut pada si penerima.

C.   Media AudioVisual
Ø  Kelebihan media audio visual gerak
·        Kelebihan dan kekurangan film
a.      Keuntungan atau manfaat film
1.      Film dapat menggambarkan suatu proses, misalnya proses pembuatan suatu keterampilan tangan dan sebagainya.
2.      Dapat menimbulkan kesan ruang dan waktu.
3.      Penggambarannya bersifat 3 dimensional.
4.      Suara yang dihasilkan dapat menimbulkan realita pada gambar dalam bentuk ekspresi murni.
5.      Dapat menyampaikan suara seorang ahli sekaligus melihat penampilannya.
6.      Kalau film dan video tersebut berwarna akan dapat menambah realita objek yang diperagakan.
7.      Dapat menggambarkan teori sain dan animasi.

b.      Kekurangan-kekurangan film
1.      Film bersuara tidak dapat diselingi dengan keterangan-keterangan yang diucapkan sewaktu film diputar, penghentian pemutaran akan mengganggu konsentrasi audien.
2.      Audien tidak akan dapat mengikuti dengan baik kalau film diputar terlalu cepat.
3.      Apa yang telah lewat sulit untuk diulang kecuali memutar kembali secara keseluruhan.
4.      Biaya pembuatan dan peralatannya cukup tinggi dan mahal.

·        Kelebihan dan kekurangan video
a.      Kelebihan video
1.      Dapat menarik perhatian untuk periode-periode yang singkat dari rangsangan lainnya.
2.      Dengan alat perekam pita video sejumlah besar penonton dapat memperoleh informasi dari ahli atau spesialis.
3.      Menghemat waktu dan rekaman dapat diputar berulang-ulang.
4.       Keras lemah suara dapat diatur dan disesuaikan bila akan disisipi komentar yang akan didengar.
5.      Guru bisa mengatur dimana dia akan menghentikan gerakan gambar tersebut jika diperlukan.
b.      Kekurangan video
1.      Perhatian penonton sulit dikuasai, partisipasi mereka jarang dipraktekkan.
2.      Sifat komunikasinya yang bersifat satu arah haruslah diimbangi dengan pencarian bentuk umpan balik yang lain.
3.      Kurang mampu menampilkan detail dari objek yang disajikan secara sempurna.
4.      Memerlukan peralatan yang mahal dan kompleks.


Ø  Kelebihan dan kekurangan media audio visual diam
·        Kelebihan dan kekurangan film bingkai
a.      Kelebihan film bingkai
1.      Materi pelajaran yang sama dapat disebarkan  secara serentak.
2.      Perhatian anak-anak dapat dipusatkan.
3.      Dapat dilakukan secara klasikal maupun individu.
4.      Penyimpanannya mudah (praktis).
5.      Mudah direvisi atau diperbaiki.
6.      Relatif sederhana dan murah.
7.      Program dibuat dalam waktu singkat.
b.      Kekurangan film bingkai
1.      Film bingkai yang terdiri dari gambar-gambar lepas mudah hilang jika penyimpanan kurang baik
2.      Hanya mampu menyajikan objek-objek secara diam.
3.      Penggunaan program memerlukan ruangan yang gelap.
4.      Lebih mahal biayanya.

D.   Media Realia
a.      Kelebihan media realia
1.      Dapat menumbuhkan interaksi langsung antara anak dengan benda nyata
2.      Dapat membantu proses belajar anak menjadi lebih aktif pada saat mengamati, menangani, dan memanipulasi
3.      Media realia dapat menanamkan konsep dasar yang bersifat abstrak menjadi benar, konkret, dan realistis.
4.      Lebih membangkitkan motivasi untuk belajar
b.      Kekurangan media realia
1.      Ukurannya ada yang sebagian bentuknya terlalu besar untuk anak dan terlalu kecil sehingga menyulitkan anak untuk memahami media tersebut
2.      Harga media realia mahal
3.      Pemeliharaan media realia harus diperhatikan

E.   Multimedia
a.      Kelebihan multimedia
1.      Sistem pembelajaran lebih inovatif dan interaktif
2.      Mampu menimbulkan rasa senang selama dan menambah motivasi belajar siswa.
3.      Mampu menggabungkan antara teks, gambar, audio, musik, animasi gambar atau video dalam satu kesatuan yang saling mendukung sehingga tercapai tujuan pembelajaran.
4.      Mampu menvisualisasikan materi yang abstrak.
5.      Media penyimpanan yang relative mudah dan fleksibel.
6.      Dapat menampilkan obyek yang terlalu besar kedalam kelas
7.      Dapat menampilkan obyek yang tidak dapat dilihat dengan kasat mata.

b.      Kekurangan multimedia
1.      Biaya relative mahal untuk tahap awal
2.      Kemampuan SDM dalam penggunaan multimedia masih perlu ditingkatkan

3.      Belum memadainya perhatian dari pemerintah

14 komentar:

Redjeh mengatakan...

MaNa daftar pustakanya

Socialsainces mengatakan...

maakasih

pak ahmad mengatakan...


Awalnya aku hanya mencoba main togel akibat adanya hutang yang sangat banyak dan akhirnya aku buka internet mencari aki yang bisa membantu orang akhirnya di situ lah ak bisa meliat nmor nya AKI NAWE terus aku berpikir aku harus hubungi AKI NAWE meskipun itu dilarang agama ,apa boleh buat nasip sudah jadi bubur,dan akhirnya aku menemukan seorang aki.ternyata alhamdulillah AKI NAWE bisa membantu saya juga dan aku dapat mengubah hidup yang jauh lebih baik berkat bantuan AKI NAWE dgn waktu yang singkat aku sudah membuktikan namanya keajaiban satu hari bisa merubah hidup ,kita yang penting kita tdk boleh putus hasa dan harus berusaha insya allah kita pasti meliat hasil nya sendiri. siapa tau anda berminat silakan hubungi AKI NAWE Di Nmr 085--->"218--->"379--->''259'

umy ana mengatakan...

ISSN mana? gk dicantumkan

zhenhal mengatakan...

thanks

rafi fajri mengatakan...

mana daftar pustaka

Frilla Anlidrida mengatakan...

شكرا كثيرا

Frilla Anlidrida mengatakan...

Iyaa 🖒

Istiqomah Collection mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Istiqomah Collection mengatakan...

Cari penjahit BUSANA WANITA dan BISA CASTEM itu SUSAH?, Tenang.... sekarang ada kami "ISTIQOMAH COLLECTION" yang bisa menjawab kedua hal itu. Jika anda berminat, silahkan Kontak kami di ( SINI )

Fadjrin yusuf mengatakan...

Yoi

fabi mengatakan...

Thanks Referensinya,saya minta tolong kirimkan daftar pustaka dengan nama lengkapmu,melalui Email saya:walilofabi@gmail.com
minta bantu.

Bursa Diskon mengatakan...



11 Ciri Wirausahawan Sejati Kelas Dunia Yang Perlu Dipelajari.


PANDEMI ONLINE

www.centradiginiaga.site

Bisnis Online

Rajakarya Media


Seorang Warga Filipina Menggunakan Masker Berbahan Galon Plastik

Apa Itu Adsense

Cara Membuat Akun Google Adsense


PENGERTIAN PANDEMI CORONA

WIRAUSAHA

Major mengatakan...

Zaman sudah semakin canggih..

https://mrdonztime.blogspot.com/

Cara Membuat Blog SEO Friendly/

Blog www.irrin.web.id membahas seputar dunia marketplace, seperti artikel tentang penipuan yang ada di shopee, kekurangan fitur tukar tambah tokopedia, dan lain - lain. Namun disisi lain blog www.irrin.web.id juga membahas artikel lain yang tidak searah dengan konten sembelmnya. Contohnya pada aritikel cara cek laptop bekas secara mandiri.

Posting Komentar